Desember 14, 2014

0

UIC Fest 2014, Ajang Menyelaraskan Budaya

Posted in ,

 
Logo UIC Fest/dok.pribadi
Telah ditetapkannya mimpi dan tujuan Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) sebagai World Class University, membuat Unissula harus mengapresiasi kerja sama dan persahabatan yang terbina dengan berbagai institusi, unit, dan lembaga dari dalam ataupun luar negeri, dengan latar belakang budaya organisasi dan negera yang berbeda.

Dilatarbelakangi hal tersebut, UPT Pengembangan Bahasa Internasional (UPT PBI) dan UPT Kerjasana Unissula akan mengadakan serangkaian kegiatan bertajuk “Unissula International Cultural Festival 2014 (UIC Fest 2014); Culture in Harmony” yang akan diikuti mahasiswa Unissula, mahasiswa asing, sekolah, universitas, instansi terkait, dan masyarakat umum.
Keselarasan dan kerukunan hubungan antarnegara serta akademisi Unissula dari berbagai daerah dan negara menjadi perhatian dalam tema Culture in Harmony yang diangkat.
Diharapkan, dengan mengusung tema tersebut,  hubungan yang terjalin antara Unissula dan bermacam pihak di berbagai negara dapat berkembang pesat.  Perbedaan yang muncul juga dapat dibina dengan baik, sehingga menciptakan kerukunan antarnegara dan keselarasan kebudayaan. Dengan demikian, akan tercipta suasana kampus yang harmonis, dinamis, dan saling menghormati.
Reto Dwi Fajriati, Ketua Panitia UIC Fest 2014 sekaligus Sekretaris UPT PBI mengatakan, kegiatan tersebut dapat menghadirkan wawasan baru bagi mahasiswa Unissula dan masyarakat luas tentang kebudayaan dari negara-negara lain. “Selain itu, untuk mengenalkan kebudayaan lokal kepada orang asing yang berpartisipasi pada kegiatan ini,” katanya.
Bertempat di Aula Letkol dr. Soetomo Bariodipoero Gedung B Lantai 3 Fakultas Kedokteran Unissula, acara berlangsung selama dua hari pada Selasa dan Rabu (22-23/12) Berbagai rangkaian acara yang akan digelar terbagi menjadi perlombaan, pertunjukkan, dan bazar. Perlombaan terdiri dari kirab budaya, short movie contest, singing contest, photography contest, english and arabic news anchor, dan retelling story contest. Di bagian pertunjukan akan ditampilkan angklung, taekwondo, pencak silat, tarian tradisional, akustik, drama, dan live performance. Bazar yang didirikan menyediakan makanan, hanbok, permainan tradisional, suvenir, dan pameran kebudayaan internasional.

Informasi lebih lanjut dapat dilihat di website: www.cilad.unissula.ac.id/uicfest2014, atau menghubungi call center kami di 085727553666. (Shela-Bincang Kampus)

Lampiran :

0 komentar: